SISnet Radio -BELITUNG TIMUR. Pemerintah Kabupaten Belitung Timur mendorong para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang memasuki masa pra-pensiun untuk menyiapkan diri menjadi pribadi yang produktif dan berdaya saing melalui pengembangan kewirausahaan. Pesan tersebut disampaikan oleh Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan sekaligus Plt. Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Zikril, saat mewakili Bupati Belitung Timur, Kamarudin Muten, pada Seminar Kewirausahaan Pra-Pensiun ASN di Auditorium Zahari MZ, Kamis (20/11/2025).
Seminar ini merupakan rangkaian peringatan HUT KORPRI ke-54, bekerja sama dengan PT Taspen dan Bank Mandiri Taspen.
Dalam sambutannya, Zikril menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia dan peserta yang hadir. Ia menegaskan bahwa masa pensiun bukanlah akhir pengabdian, tetapi awal perjalanan baru bagi ASN.
“Masa purna tugas adalah fase baru, di mana seorang ASN dapat tetap aktif, produktif, dan bermanfaat bagi masyarakat. Melalui kegiatan ini, kami berharap Bapak/Ibu mendapat inspirasi dan motivasi untuk memulai usaha sesuai minat dan kemampuan,” ujar Zikril.
Ia juga menekankan pentingnya membangun pola pikir wirausaha sejak dini, karena dunia usaha membutuhkan ketekunan, kreativitas, serta keberanian melihat peluang. Menurutnya, pengalaman ASN selama bertugas merupakan modal besar dalam mengembangkan usaha yang relevan dengan kebutuhan masyarakat.
“Kami berharap seminar ini dapat melahirkan wirausaha-wirausaha baru dari kalangan ASN purna tugas di Belitung Timur. Dengan bekal pengetahuan dan pengalaman yang dimiliki, para pensiunan berpotensi memberi kontribusi nyata bagi daerah,” tambahnya.
Zikril juga mengingatkan para peserta untuk terus menjaga kesehatan, memupuk semangat, serta menanamkan optimisme dalam menghadapi masa pensiun.
Acara ditutup dengan pernyataan resmi pembukaan seminar oleh perwakilan Bupati.(S)




