Sisnet Radio-Manggar. Safari Ramadan ke-2 Kabupaten Belitung Timur (Beltim) digelar di Masjid Assalam I, Desa Baru, Kecamatan Manggar, pada Senin (4/3/2025) malam. Acara ini dihadiri oleh Bupati Beltim, Kamarudin Muten, dan Wakil Bupati, Khairil Anwar, sebagai bagian dari upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat. Kegiatan Safari Ramadan ini kembali dilaksanakan setelah terakhir kali menyambangi masjid-masjid di pelosok Kabupaten Beltim pada tahun 2017.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Beltim menyerahkan bantuan berupa mesin penyedot debu serta sejumlah dana kepada pengurus Masjid Darussalam. Bantuan ini merupakan inisiatif pribadi Bupati dan tidak menggunakan anggaran Pemerintah Kabupaten Beltim.
Wakil Bupati Beltim, Khairil Anwar, menekankan bahwa Safari Ramadan bukan sekadar kegiatan seremonial, melainkan sarana mempererat ukhuwah Islamiyah antara pemerintah dan masyarakat. Selain meningkatkan keimanan di bulan suci, forum ini juga menjadi wadah masyarakat untuk menyampaikan aspirasi serta memperoleh informasi terkait kebijakan pemerintah, kondisi ekonomi, dan isu-isu keagamaan.
“Kami ingin membangun kedekatan dengan masyarakat. Safari Ramadan ini bukan hanya untuk ibadah, tetapi juga menjadi kesempatan bagi kami mendengar langsung kebutuhan dan masukan dari warga,” ujar Khairil.
Dalam kesempatan tersebut, Khairil juga mengajak seluruh masyarakat Muslim di Beltim untuk segera menunaikan kewajiban membayar Zakat Fitrah. Ia mengingatkan bahwa besaran Zakat Fitrah di Kabupaten Beltim ditetapkan sebesar Rp37.500 per jiwa atau setara dengan 2,5 kilogram beras.
“Saya mengimbau agar kita segera membayar Zakat Fitrah di awal atau maksimal pada pertengahan Ramadan. Jangan menunda hingga menjelang Idulfitri,” tegas Khairil.
Pembayaran Zakat Fitrah lebih awal bertujuan untuk memudahkan Badan Amil Zakat dalam mendistribusikan zakat kepada mustahik (golongan yang berhak menerima zakat). Dengan demikian, mereka yang membutuhkan dapat segera memanfaatkan zakat tersebut untuk memenuhi kebutuhan hari raya, seperti membeli makanan, pakaian, atau keperluan lainnya.
“Jika zakat baru dibagikan pada malam takbiran, penerima zakat mungkin akan kesulitan menggunakannya untuk keperluan Idulfitri. Dengan membayar zakat lebih awal, kita memastikan semua umat Islam dapat merayakan hari kemenangan dengan lebih layak dan bahagia,” jelas Khairil.
Dengan ajakan ini, diharapkan seluruh masyarakat Muslim di Kabupaten Belitung Timur dapat menunaikan kewajiban zakat tepat waktu dan turut serta dalam mempererat solidaritas sosial di bulan suci Ramadan.(S)